ORIENTASI ALLAH PADA "PROSES" BUKAN "HASIL"

 Kita cenderung FOKUS pada 'APA YG TERKENAL' yakni BANYAKNYA PRESTASI atau KEBERHASILAN yang telah dicapai oleh seseorang.

Jarang kita mau PEDULI pada ‘TITIK AWAL', dalam arti POSISI SAAT SEBELUM semua itu DICAPAI.

Pdahal, untuk setiap apa yg TERKENAL slalu BERMULA dari TITIK AWAL!

CONTOHNYA:

- SIAPAKAH Musa?
PEMIMPIN Israel yang TERKENAL!
Tapi SEBELUMNYA ia adalah BURONAN.
Bertindak seturut EMOSI, Musa MEMBUNUH seorang Mesir.
Ulahnya KETAHUAN, 
lalu ia MELARIKAN DIRI.
40 tahun kemudian, ketika Musa MENGGEMBALAKAN kambing domba mertuanya, TUHAN MEMANGGIL dan MENGUTUSNYA. 
(Kel. 2:11-15, 3:1-10). 

- SIAPAKAH Daud?
RAJA Israel yg TERKENAL!
Tapi SEBELUMNYA ia hanya PENGGEMBALA.
Daud MENGALAHKAN Goliat dan MULAI saat itu ia DIPERCAYAI berbagai tugas kerajaan 
(1 Sam. 17:20-50, 18:5).

- SIAPAKAH Paulus?
PENGINJIL yg TERKENAL!
Tapi SEBELUMNYA ia seorang PENGANIAYA jemaat.
Dengan KEJAM ia menyeret laki-laki dan perempuan yg DIKETAHUI MENGIKUT JALAN TUHAN, MENANGKAP dan MENGANIAYA mereka.
Dalam PERJALANAN menuju kota Damsyik, YESUS MENAMPAKKAN DIRI kepadanya.
Dari SEJAK SAAT itulah KEHIDUPAN Paulus BERUBAH (Kis. 9:1-22).

BURONAN menjadi PEMIMPIN bangsa, PENGGEMBALA menjadi RAJA dan PENGANIAYA jemaat menjadi PENGINJIL.

TIDAK SEKADAR ALIH PROFESI, ketiganya menjadi TERKENAL.

Rupanya APA yang TERKENAL BISA BERASAL dari TITIK AWAL MANA SAJA.

Itu berarti TIDAK PEDULI BAGAIMANA KEADAAN kita 'SAAT INI', 
kita BISA SUKSES.

KUNCINYA, SETIA dalam PERKARA KECIL! 

SESEPELE APAPUN sebuah PEKERJAAN, LAKUKAN itu dengan SEGENAP HATI!

Satu lagi, kita harus selalu MENGANDALKAN TUHAN!

(Mazmur 75:7-8)

Sebab bukan dari timur atau dari barat dan bukan dari padang gurun datangnya peninggian itu, 
tetapi Allah adalah Hakim: direndahkan-Nya yg satu & ditinggikan-Nya yang lain. 

SEBAGAIMANA JALAN MENUJU PUNCAK selalu BERAWAL dari ANAK TANGGA PALING BAWAH, demikian pula KEHIDUPAN kita.

(1 Timotius 4:12-15)

Jangan seorang pun menganggap engkau rendah krn engkau muda. Jadilah teladan bagi orang-orang percaya, dalam perkataanmu, 
dalam tingkah lakumu, dalam kasihmu, 
dalam kesetiaanmu dan dalam kesucianmu.
Sementara itu, sampai aku datang bertekunlah dlm membaca Kitab² Suci, dalam membangun dan dalam mengajar.
Jangan lalai dalam mempergunakan karunia yang ada padamu, yang telah diberikan kepadamu oleh nubuat dan dengan penumpangan tangan sidang penatua.
Perhatikanlah semuanya itu, hiduplah di dalamnya supaya kemajuanmu nyata kepada semua orang. 

(Lukas 16:10)  "Barangsiapa setia dalam perkara² kecil, ia setia juga dalam perkara² besar. 
Dan barangsiapa tdk benar dlm perkara-perkara kecil, ia tidak benar juga dalam perkara-perkara besar.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

APA YANG DIMAKSUD CERDIK & TULUS ?

KITA DIPANGGIL UNTUK MENGIKUTI JEJAK-NYA

ALLAH BISA MEMAKAI SIAPA SAJA UNTUK MENYALURKAN KEBAIKAN-NYA