ALLAH ITU ADIL

(Mazmur 50:6)  

Langit memberitakan keadilan-Nya, sebab Allah sendirilah Hakim

JANGANLAH PERNAH MEM-BANDING²KAN HIDUPMU DENGAN ORANG LAIN

Mngkin kita pernah kecewa atas apa yang kita terima, mungkin kita sering mengeluh atas apa yg kita dapat, mungkin juga kita sering merasa bahwa takdir yang menimpa kita tdk adil 

Benarkan ada takdir dalam hal ini?

(Pengkhotbah 9:11)  

Lagi aku melihat di bawah matahari bhw kemenangan perlombaan bukan untuk yg cepat, dan keunggulan perjuangan bukan untuk yang kuat, juga roti bukan untuk yang berhikmat, kekayaan bukan untuk yg cerdas, dan karunia bukan untuk yg cerdik cendekia, 
karena waktu dan "nasib" dialami mereka semua. 

Padahal seharusnya kata "nasib" di terjemahkan dgn "kesempatan"

Ecclesiastes 9:11 (KJV)  

...but time and chance happeneth to them all.

Jika kita slalu berkaca dgn yang orang lain dapatkan
Atau kita coba membandingkan apa yang orang lain dapat, 
dengan apa yg kita miliki.

Misalkan:
Mereka wisuda cepat, 
kita merasa iri.
Mereka menikah cepat kita juga iri.
Mereka yg punya pasangan mapan, kita ikut iri.
mereka yg punya mobil mewah kita iri..

Lalu mau sampai kapan nilai kehidupanmu kamu ukur dgn apa yang orang lain dapatkan?

(2 Korintus 10:12)  Memang kami tidak berani menggolongkan diri kpd atau membandingkan diri dgn orang² tertentu yang memujikan diri sendiri. Mereka mengukur dirinya dgn ukuran mereka sendiri & membandingkan dirinya dgn diri mereka sendiri. Alangkah bodohnya mereka! 

🌾ingat selalu bhw TUHAN slalu memberikan sesuatu yang terbaik untuk kita, meskipun terkadang kita sukar untuk mengert akan hal itu..

(Pengkhotbah 3:11)  

Ia membuat segala sesuatu indah pada waktunya, bahkan Ia memberikan kekekalan dalam hati mereka. 
Tetapi manusia tidak dapat menyelami pekerjaan yang dilakukan Allah dari awal sampai akhir.

Memang kita ini hidup diatas bumi yang sama, namun kadang mengalami hasil yang ber-beda²..

Mungkin yang seorang berjalan dlm hukum² Nya sdgkan yg lain tdk mengikutinya shg ia tidak dpt melihat hari² nya baik👇

(1 Petrus 3:10)  

"Siapa yang mau mencintai hidup & mau melihat hari² baik, ia harus menjaga lidahnya terhadap yg jahat dan bibirnya terhadap ucapan² yang menipu. 

(Amsal 18:20-21)

Perut orang dikenyangkan oleh hasil mulutnya, ia dikenyangkan oleh hasil bibirnya. 
Hidup dan mati dikuasai lidah, siapa suka menggemakannya, akan memakan buahnya. 

Masakan semua harus mendapat hal yang sama?
Lalu dimana Keadilan Allah

(1 Korintus 3:12-15)

Entahkah org membangun di atas dasar ini dgn emas, perak, batu permata, kayu, rumput kering atau jerami, sekali kelak pekerjaan masing² org akan nampak. 
Karena hari Tuhan akan menyatakannya, sebab ia akan nampak dengan api dan bagaimana pekerjaan masing-masing orang akan diuji oleh api itu.
Jika pekerjaan yg dibangun seseorang tahan uji, ia akan mendapat upah. 
Jika pekerjaannya terbakar, ia akan menderita kerugian tetapi ia sendiri akan diselamatkan, tetapi seperti dari dalam api.

Amίη…🍁 

Have a blessed day...

Komentar

Postingan populer dari blog ini

APA YANG DIMAKSUD CERDIK & TULUS ?

KITA DIPANGGIL UNTUK MENGIKUTI JEJAK-NYA

ALLAH BISA MEMAKAI SIAPA SAJA UNTUK MENYALURKAN KEBAIKAN-NYA