SEMUA KESULITAN PASTI ADA JALAN KELUARNYA

(1 Korintus 10:13)

Pencobaan² yang kamu alami ialah pencobaan² biasa, yang tidak melebihi kekuatan manusia. Sebab Allah setia dan karena itu Ia tidak akan membiarkan kamu dicobai melampaui kekuatanmu. Pada waktu kamu dicobai Ia akan memberikan kepadamu jalan ke luar, 
sehingga kamu dapat menanggungnya. 

* Semua penyakit harusnya ada obatnya, semua racun pasti ada penawarnya dan semua kesulitan pasti ada jalan keluarnya.

Janganlah terlalu memikirkan kesulitan yang sedang dihadapi tetapi pikirkanlah solusi yang harus kita kerjakan dalam mengatasi kesulitan, tidak pernah ada suatu upaya atau usaha yang sia² untuk meraih jalan keluarnya.

Hanya mau berharap waktu untuk menjawab semuanya justru akan sia² jika tak disertai doa & usaha (ora et labora).

Lakukan apa yang harus dilakukan hari ini.
Betapapun susahnya, jadikanmu hati sekokoh batu karang, jalani semua hal dengan keyakinan & ketekunan

(Yakobus 1:2-4)

Saudara-saudaraku, anggaplah sebagai suatu kebahagiaan, apabila kamu jatuh ke dalam berbagai-bagai pencobaan, sebab kamu tahu, bahwa ujian terhadap imanmu itu menghasilkan ketekunan & biarkanlah ketekunan itu memperoleh buah yang matang, supaya kamu menjadi sempurna dan utuh & tak kekurangan suatu apa pun.
 
Jangan pernah menunggu orang lain melakukan sesuatu untuk kita, semua keadaan dan kondisi ditentukan oleh diri kita sendiri.

(Pengkhotbah 9:10)

Segala sesuatu yang dijumpai tanganmu untuk dikerjakan, kerjakanlah itu sekuat tenaga, karena tak ada pkerjaan, pertimbangan, pengetahuan & hikmat dalam dunia orang mati, ke mana engkau akan pergi.

Berdoalah dalam segala kesulitan dan juga dalam segala kebahagiaan.
MOHON PETUNJUK DARI TUHAN DAN HILANGKAN SIKAP RAGU² KITA, SEBAB DIA SUDAH BERJANJI

(Yakobus 1:5-7)

Tetapi apabila di antara kamu ada yang kekurangan hikmat, hendaklah ia memintakannya kepada Allah, — yg memberikan kepada semua orang dengan murah hati & dengan tidak membangkit-bangkit —, maka hal itu akan diberikan kepadanya. 
Hendaklah ia meminta nya dalam iman, dan sama sekali jangan bimbang, sebab orang yang bimbang sama dengan gelombang laut, yang diombang-ambingkan kian ke mari oleh angin.
Orang yang demikian janganlah mengira, bahwa ia akan menerima sesuatu dari Tuhan. 

Yakinkan dirimu untuk mencapai suatu kesuksesan bukan hanya karena kelebihan, tetapi karena usaha dan doa yang kita lakukan.
 
Selalu belajarlah dari berbagai kegagalan dan terus berusaha mencapai yang terbaik.

Hadapilah kenyataan dunia, dan janganlah takut untuk mengambil resiko, gunakan strategi untuk menghindari resiko, mencegah dan mengatasi segala resiko.
Karena Dia berjanji akan turut bekerja ber-sama² dengan kita untuk mendatangkan kebaikan.

(Roma 8:28)  

Kita tahu sekarang, bahwa Allah turut bekerja dalam segala sesuatu untuk mendatangkan kebaikan bagi mereka yang mengasihi Dia, yaitu bagi mereka yang terpanggil sesuai dengan rencana Allah.

Ubahlah sikap terhadap masa lalu, yakinkan diri sendiri bahwa didepan selalu akan ada yang lebih baik lagi. Sekotor apapun masa lalumu, masa depanmu masih belum ternoda. Sekelam apapun masa lalumu, masa depanmu masih cerah.

(Filipi 3:13)

Saudara-saudara, aku sendiri tidak menganggap, bahwa aku telah menangkapnya, tetapi ini yang kulakukan: aku melupakan apa yang telah di belakangku dan mengarahkan diri kepada apa yang di hadapanku.

Karena masa depan kita bukan hanya ditentukan oleh masa lalu kita, tapi apa yang kita lakukan sekarang. 

Karena Iman adalah "Now" (sekarang/hari ini)

Hebrews 11:1 (KJV)

Now faith is the substance of things hoped for, the evidence of things not seen.

Jadi, lakukan yg terbaik. hari ini supaya masa depanmu lebih cerah dari masa lalumu 
Dan yang paling utama, panjatkan doa & serahkan serta percayakan semuanya kepada Tuhan.

(Mazmur 37:5)

Serahkanlah hidupmu kepada TUHAN dan percayalah kepada-Nya, dan Ia akan bertindak; 

Hidup ini sebenarnya indah...👌

♥̨GOD ϐłêšš Yöů All♥̨

Komentar

Postingan populer dari blog ini

APA YANG DIMAKSUD CERDIK & TULUS ?

KITA DIPANGGIL UNTUK MENGIKUTI JEJAK-NYA

ALLAH BISA MEMAKAI SIAPA SAJA UNTUK MENYALURKAN KEBAIKAN-NYA